PDM Kabupaten Kebumen - Persyarikatan Muhammadiyah

 PDM Kabupaten Kebumen
.: Home > Berita > SMP MUHAMMADIYAH SEMPOR ADAKAN AMT MENJELANG UN 2012/2013

Homepage

SMP MUHAMMADIYAH SEMPOR ADAKAN AMT MENJELANG UN 2012/2013

Jum'at, 22-03-2013
Dibaca: 3222

Selasa, 19 Maret 2013, SMP muhammadiyah sempor yang beralamat di desa sampang kecamatan sempor mengadakan acara yang lain dari biasanya. Kali ini panitia Ujian Nasional mengadakan AMT (Achievement Motivation Training) yang dikhususkan bagi siswa kelas 9 yang April nanti akan menghadapi Ujian Nasional (UN).

 

Tujuan dari kegiatan ini tidak lain adalah sebagai upaya mensukseskan UN agar mencapai hasil yang maksimal. Pihak sekolah dan guru menyadari bahwa UN sangat berdampak pada kondisi psikologis siswa maka AMT ini dijadikan sebagai suplemen tambahan agar siswa tidak stress atau tegang menghadapi UN.

 

Tambahan pelajaran/ les serta banyaknya materi Ujian Sekolah maupun Ujian Nasional menjadikan siswa merasa terbebani dan tegang. Acara AMT menjelang UN ini sebenarnya sudah terlaksana 2 tahun terakhir. Tahun sebelumnya, siswa kelas 9 juga mengikuti kegiatan yang sama dan dampaknya sangat baik bagi psikologis mereka.

 

Sebagai fasilitator dalam AMT ini adalah Septi Masyitoh, S.Pd, M.M. yang juga menjabat sebagai Kabag Humas RS PKU Muhammadiyah Gombong. Beliau yang sudah berpengalaman dalam bidang AMT ini memberikan angin segar bagi siswa kelas 9. Acara ini diikuti oleh 80 siswa bertempat SMP Muhammadiyah Sempor.

 

Acara dimulai pukul 09.00 WIB dengan pembukaan,menyanyikan lagu Sang Surya, dan senam otak. Acara dilanjutkan dengan refleksi. Dalam refleksi kali ini, fasilitator mencoba membangkitkan perasaan siswa, menggugah emosi siswa sehingga tak jarang siswa menangis karena terbakar emosi. Pada saat itulah fasilitator memberikan motivasi sehingga siswa kembali bangkit semangatnya terutama terhadap keseriusan belajar.

 

Diadakan Tanya jawab juga tentang penyebab kejenuhan dalam belajar serta solusi dalam menghadapinya sehingga guru dan siswa bisa saling memahami kekurangannya dalam proses pembelajaran. Pada intinya, acara tersebut adalah memberikan dorongan, serta sebagai upaya penyegaran emosi siswa sehingga bisa fresh menghadapi UN tahun ini. Rencananya, acara seperti ini akan tetap diadakan setiap tahun agar guru, dan siswa kelas 9 pada khususnya bisa meredam emosi negative berupa ketegangan dan kejenuhan dalam proses belajar mengajar menjelang Ujian Nasional.

Edit by Rief Ndut, Writing by Ridwan Gondez & Ari Setyaningsih


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori: Aktual



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website